Yo, balik lagi sama Rein dan pada kali
ini Music is Laifu akan menyuguhkan 5 lagu bergenre hip hop versi
Rein! Kalau di blog yang sebelumnya ada 5 lagu yang bisa menaikkan mood, well,
5 lagu ini rasanya juga bisa jadi moodbooster. Gimana enggak? Alunan musik beat
yang dipadukan sama nyanyian rap itu kedengarannya excited banget, bro! Dan
Jepang bukan negara yang mau ketinggalan soal genre ini. Kenal hip hop sekitar
tahun 1983 dari breakdance, graffiti, dan film Wild Style, sekarang Jepang juga
punya banyak lagu hip hop yang gak kalah bagus dari hip hop barat. Penasaran?
Jaa, monggo di woco~
5. Mellow Akira dari Lick-G
(gambar dari http://aramajapan.com/news/newrelease/teenage-rapper-lick-g-to-release-debut-album-trainspotting/71277/)
Lagu
dari rapper tujuh belas tahun ini punya lagu dengan irama musik yang
cukup mellow, sama kayak judulnya, Mellow Akira. Tapi jangan “yah~” dulu karena
ketika Lick-G mulai nge- rap, maka siap-siap buat jatuh hati. Skill rap nya
yang cepat itulah yang bikin lagu ini gak terkesan mellow-mellow amat. Terlahir
sebagai campuran Jepang-British (pantesan ganteng weh!) membuat suara remaja asal Prefektur (provinsi)
Kanagawa ini berbeda dari rapper Jepang lainnya. Menurut Rein, Lick-G punya suara yang paling
halus dari semua Japanese rapper yang pernah Rein dengar.
Mellow Akira~ oh!
4. Turn Up dari KEN THE 390 feat, T-PABLOW, SKY-HI
(gambar dari https://instagrammernews.com/detail/1509186991181511042)
Termasuk
lagu baru (tapi gak se baru Mellow Akira), Turn Up yang rilis tahun 2016
merupakan hasil per trio an (apaan dah?) yang cucok dari KEN THE 390, T-PABLOW,
dan SKY HI (jujur, Rein lebih suka suaranya T-PABLOW :D). Meskipun lagu hip hop terkadang
identik dengan suatu protes atau hal nyeleneh rate mature, kayaknya enggak untuk lagu ini. Arti Turn Up sendiri
lebih ke lahirnya suatu “gaya baru” dalam diri seseorang dan berjuang demi
meraih kebebasan. Rein heran, banyak lagu Jepang
yang artinya banyak menyiratkan soal perjuangan dalam hidup, gak terkecuali
dalam hip hop. Hm… kayaknya Indonesia butuh banyak lagu yang artinya kayak
begini biar generasi micin gak tumbuh lagi.
Just check this out, baby *nada (sok) nge rap*
3. Red Pill dari AKLO
(gambar dari https://www.amazon.co.jp/RED-PILL-AKLO/dp/B0089A7U92
)
Pada 21
Juli 2012, AKLO mengeluarkan single pertamanya yaitu Red Pill dalam “ONE YEAR
WAR MUSIC” yang dipimpin oleh BACHLOGIC.
Lagu hip hop ini menceritakan tentang seorang pria yang dihadapkan dengan dua
pilihan, yaitu pil merah dan pil biru. Kalau dia menelan pil biru, maka dia
akan tetap hidup di dunianya, merasa aman, tapi gak akan pernah tahu akan
sebuah “kebenaran”. Sedangkan pil merah menjanjikan “kebenaran” itu, namun dia
akan ‘terlepas’ dari dunia setelah menelannya. Yah, sedikit familiar sama film The Matrix. Meskipun
Red Pill juga bukan hip hop bernada heboh, tapi Rein taruh lagu ini ke posisi
tiga karena suka sama musiknya yang khas barat.
Pil merah buat link youtube? *telen pil merah*
2. Tokyo Drift (Fast & Furious) dari Teriyaki Boyz
(gambar dari https://i.ytimg.com/vi/_9eFKOMTbl0/maxresdefault.jpg)
Lagu
hip hop ini ramai banget sama berbagai irama musik termasuk remix dan electro.
Rein suka sama intro nya yang pakai suara kayak gamelan, terus disusul beberapa
musik electro dan bass yang pas. Tapi pas denger suara penyanyi ceweknya, duh,
bukannya Rein ngatain tapi suara moe banget >_<, udah gitu suara
rapper nya berasa mendesah abis minum sirup Marj*n pas ngomong “来た” (“kita”
= datang). Bukan cuma itu, Rein dibuat ketawa sama broke english di beberapa lirik kayak “problem” jadi “puroburemu”. Emang
sih, orang Jepang punya logat tersendiri pas ngomong bahasa Inggris (mungkin
karena rules mereka yang nambahin huruf vokal pada bahasa serapan), tapi yang
bisa ngomong ala british juga banyak kok. Pokoknya, lagu ini lumayan lah buat
bikin kamu ngebut ala Fast and Furious.
Reader: jangan lupa link, woy!
Rein: *lepas headset* Oke, oke.
Rein: *lepas headset* Oke, oke.
1. Hero’s Come Back!! Dari Nobodyknows+
(gambar dari
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEjgWY2oW11F3mZEg51Gbwgbds83YAzdKbKLmgFS88glx0KT8KmuPW9tPEPwXS_uIwnKHtyAMHTot0UisBFLCNIknGVvngQhGbvqkxVE9PTLVms6LkJJyIh0rGgAyZ6xzSEJJGPq0JFvy_qg/s640/nobodyknows.jpg
)
Wuah!
Akhirnya ke nomor satu juga! Dan bagi Naruto lovers, lagu ini udah gak asing
lagi di telinga. Yup! Hero’s Come Back jadi nomor satu di list ini karena Rein
SUKA BANGET SAMA LAGUNYAAA!!!! *Reader: sadar, woy, sadar!*. Suara gitarnya
yang meliuk-liuk, suara mantap para rapper nya, pokoknya semuanya bagus! Ini
lagu sumpah bikin semangat banget, apalagi kalo dinyanyiin (awas keseleo).
Meskipun ini lagu mainstream buat para anime lovers, tapi Rein tetap
rekomendasi lagu yang rilis tahun 2007 ini buat kamu! Pokoknya harus coba!
Gak usah banyak cingcong! Nih link nya!
https://www.youtube.com/watch?v=CbqycSCShgM&index=1&list=LLamc01XIe3dnRZzrX4vdR0Q
https://www.youtube.com/watch?v=CbqycSCShgM&index=1&list=LLamc01XIe3dnRZzrX4vdR0Q
Yosh! Itulah 5 lagu japanese hip hop
yang enak dengar versi Rein. Meskipun banyak yang belum tahu lagu-lagu hip hop
dari Jepang, tapi karya mereka worth it banget buat didengar dan diapresiasi
banyak orang. Mulai dari Norikiyo, SALU, KOHH, Anarchy, dan kawan-kawannya,
mereka punya skill rap yang wow dan gak kalah soal kecepatan. Silakan bagi para
penyuka hip hop buat kunjungi karya-karya mereka di Youtube atau dimanapun itu.
Salam hip hop!
Komentar
Posting Komentar